RESEP : Tuna Mentai Rice . Mana suaranya pecinta mentai rice? Gak usah deh jajan mentai mendingan bikin aja sendiri, lebih hemat, lebih enak dan lebih banyak, haha. Pada postingan kali ini saya bakalan share resepnya.
Bahan yang harus disiapkan untuk membuat Tuna Mentai Rice :
- Tuna segar, saya pakai sekitar 600gram lah. Biar banyak tuna nya kan enak gengs.
- sayuran ( wortel, brokoli dan jamur ennoki) , potong kecil - kecil.
- Bawang putih, bawang bombay. Iris tipis.
- Keju cheddar , saya pakai merk yang lagi diskon, haha.
- Keju mozarella , optional sih mau pakai silakan engga juga gapapa. Kadang saya pake, kadang juga engga.
- Susu full cream, merk apa saja. Kalau saya merk yang lagi diskon aja. Sikaat.
- Mayonaise pedas, saya pakai merk Maestro.
- Nori , pake mama suka juga enak kok. Kalau ini saya pakai yang Manjun. Ada sisa bekas bikin kimbap nya Marwah, hehe.
- Kecap ikan untuk tumisan tuna dan nasi nya juga.
- Mentega , untuk menumis tuna dan numis nasi juga.
- Kaldu bubuk jamur, bebas sih mau pake apa saja buat gurih - gurihnya dikit.
- Sejumput garam, biar enak apapun harus dikasi garam, jangan hambar beb.
Tunanya setelah dicuci bersih ya, kasi perasa jeruk lemon biar bau amisnya hilang. Masukkan mentega ke wajan, tunggu sampai meleleh kemudian tumis bawang bombay dan putih sampai harum, masukkan tuna yang sudah diiris aduk sampai matang, berikan bumbu kecap ikan, garam dan kaldu bubuk secukupnya saja, tes rasa. sisihkan.
Saatnya membuat nasi gurih,enak nan creamy.
Tumis sayuran menggunakan bawang putih, bombay sampai harum, jangan sampai layu. Kemudian masukkan nasi yang sudah mateng, aduk sampai rata, tambahkan garam. Masukkan susu full cream, keju , saos tiram, kecap ikan, garam. Aduk lagi sampai rata. tes rasa. Susu nya jika kurang boleh ditambahkan lagi, sampai terasa creamy dan enak. Jika sudah terasa creamy dan enak, sisihkan.
Saatnya membuat Tuna Mentai Rice
Setelah tuna dan nasi gurihnya mateng, sekarang siapkan wadahnya ya gaes.
- Masukkan nasi gurih , ratakan.
- Masukkan lembaran nori, ratakan juga yah.
- Masukkan tuna , ratakan juga ya .
- Kemudian masukkan nasi lagi dan taburkan keju sesuai selera
- masukkan mayonaise pedas (saya pakai merk maestro), kalau gak ada bisa mayonaise putih biasa kemudian campurkan dengan saus tomat dan saus pedas.
- selesai, siap masuk oven deh
Panggang selama kurang lebih 25 menit saja. Setelah matang, angkat dan hidangkan selagi panas. Selamat menikmati.
See you,
0 Comments
Terimakasih telah berkunjung, silakan berkomentar yang sopan yaa.
Emoji