Kimchi, makanan asal negeri ginseng. Buat saya sih seperti asinan yah, hehe. Asinan sayur yang difermentasi lebih dulu kemudian diberikan bumbu asem pedas. Pertama sayuran digarami lebih dulu dan dicuci, setelah itu sayuran dicampurkan dengan bumbu yang baisanya bumbu itu dibuat dari udang krillm bawang putih, jahe, bubuk cabai merah dan kecap ikan.
Kimchi juga bisa diolah menjadi sup kimchi / Kimchi Jjigae, nasi goreng kimchi / Kimchi bokkeumbap dan banyak lagi masakan lainnya.
Kimchi mengandung serat makanan yang tinggi plus rendah kalori. Karena sebagian besar sayuran yang dimasukkan dalamnya baik untuk kesehatan. Kimchi juga kaya akan vitamin A,B1,B2, zt besi, kalsium dan ada bakteri asam laktat yang sangat bagus untuk pencernaan.
Kimchi juga merupakan makanan yang paling sehat, di dunia. Sayuran baik untuk kesehatan, apalagi jika ditambah dengan kultur bakteri hidup.
Rasa kimchi memang aneh, untuk pemula.Namun lama kelamaan akan biasa kok, saya juga dulu pas pertama menikmati kimchi sangatlah tidak enak, namun terus saya coba hingga akhirnya mulai masuk pada lidah sunda saya.
0 Comments
Terimakasih telah berkunjung, silakan berkomentar yang sopan yaa.
Emoji